05 November, 2007

movie review : this is england

benar benar sangat kentara hal hal berbau inggris disini
film ini mendapat winner best film dalam
british independent film awards 2006
film karya Shane Meadows yang sangat brilian
dari segi pengambilan gambarnya yang sangat indah
pemilihan set nya yang sangat menggambarkan
inggris dari sisi lain
bukan sekedar hiuk pikuk london
bukan juga mengenai sepak bola
namun juga tentang kehidupan kota kecil
kehidupan yang keras dan banyak dihiasi
kata kata mutiara seperti f**k dan lain lain
dalam hal ini adalah fashion
film ini mengambil set pada juli 1983
dimana sepatu dr. marten
celana jeans beratasan
kemeja kotak kotak
breadtall(maaf bila salah)
dan rambut skinhead
sangat catchy pada tahun tahun itu
saat pangeran charles menikah
aerobik sedang naik daun
berkecambuknya perang falkland
dan itulah penekanan Shane Meadows pada film ini,
kita mulai saja.

Shaun, bocah berusia 12 tahun
hidup berdua dengan ibunya
sedangkan sang ayah meninggal dalam perang tersebut
lebih suka untuk menyendiri
dan sangat sensitif apabila ada seseorang
yang menyinggung tentang ayahnya ataupun peperangan
suatu hari saat pergi sekolah
ia berkelahi dan temannya akibat
temannya memperolok tentang ayahnya
dan kemudian mereka berdua dibawa ke ruang kepala sekolah
mereka berdua mendapat hukuman yang dapat dikatakan bully
mereka dicambuk dalam ruangan itu
ia pun menyesali keadaan
tinggal dengan kerasnya kehidupan disana
menyesali ayahnya yang telah tiada

ketika dalam perjalanan pulang
ia bertemu sekawanan skinhead yang
hanya bisa bersenang senang dan mabuk mabukan
lalu ikutlah Shaun dalam kelompok ini
karena mereka sangat terbuka
walau umur mereka terpaut jauh
pemimpin mereka bernama Woody
segera dandanan Shaun pun berubah
sepatu tomkins, karena dr. marten berukuran dewasa
celana jeans, kemeja kotak, breadtall
yang terakhir adalah
rambut yang dicukur habis bis
mereka bersenang senang
merusak rumah kosong
berpesta dan mabuk mabukan
dan hal hal duniawi lainnya
mereka sangatlah solid

tidak lama kemudian
datang lah teman lama Woody
ia baru keluar penjara dan
nasionalis yang berelbihan, namun
lebih cenderung rasialis
ia bernama combo
tiba tiba datang membahas masalah rasial
padahal disitu ada milky
yang campuran jamaika inggris
ia tersinggung namun apa daya
bila melawan ia akan habis, saya rasa

Combo mendoktrin mereka
dia menyinggung masalah perang
orang yang mati dalam perang itu sia sia
sontak Shaun marah dan mencoba memukul Combo
Combo yang tidak tahu minta maaf
dan memanfaatkan situasi ini
dengan mengatakan bahwa Shaun
harus membanggakan ayahnya dengan cara Combo
ternyata Combo adalah anggota kelompok
nasionalis yang sangat rasialis
hanya Shaun dan 3 orang lainnya yang ikut
sementara Woody tetap pada pendiriannya
unuk tidak ikut

Combo membawa Shaun dkk ke sebuah tempat
dimana mereka bersama skinhead lainnya berkumpul
lalu datang politikus dengan mobil mewahnya
ia mendoktrin kelompok itu untuk
menunjukan inggris sebenar benarnya
dengan mengusir para pendatang ke luar inggris
lalu combo, shaun dkk mengusik kehidupan
orang pakistan di wilayahnya
seperti perampokan toko
ancaman ancaman melalui tulisan di dinding
premanisme dan lain lain

lalu suatu saat combo bertemu milky di jalan
ia mengajak milky untuk mabuk mabukan
secara tidak sadar mereka berdua saling bercerita
milky menceritakan keluarganya
yang tak pernah kekurangan
dan mendapatkan segalanya yang ia inginkan
padahal keluarganya adalah pendatang
bertolak belakang dengan kehidupan Combo
yang masuk keluar penjara
emosi rasial Combo tiba tiba meledak
ia menghajar Milky habis habisan
sampai mati
namun Shaun tidak bisa berbuat apa apa

melihat Milky mati ditangan Combo
ia menyesal dan berjanji pada ibunya
untuk membuang jauh pikirannya
bergabung dengan kelompok rasis itu lagi
Shaun kembali menyendiri di pinggir pantai
dan membuang jauh jauh bendera kelompok rasis tersebut
akhir yang sungguh manis
ditutup dengan lagu dari Clay Hill berjudul
Please Please Please Let Me Get What I Want
waw.

Tidak ada komentar: